Apa Yang Sebenarnya Anda Harapkan Dari Sebuah Pusaka?

Apa yang sebenarnya diharapkan dari sebuah Pusaka? keris,cundrik,tombak,pedang,mustika,akik dsb. 
Ada semacam piweling atau perkataan bijak para orang-orang tua terdahulu (leluhur),bahwa keris atau tosan aji lainya itu hidup dengan makna mampu menghidupi.dengan cara bagai mana? bagi sang empu dan panjak bahkan tukang ubub(memompa api)bisa menjadi sumber penghidupan, dengan menarik ongkos jasa pembuatan.bagi para pengrajin warangka,pendhok,mendhak,deder/ukiran, juga bisa menjadi sumber pendapatan.


Dari sekelumit uraian di atas maka bisa kita sedikit simpulkan bahwa keris tidak bisa menjadikan kita kaya, pasti secara langsung tidak bisa kecuali kita todongkan keris untuk menyerahkan sedikit uang. Itu namanya merampok! jelas perbuatan yang tidak terpuji dan beresiko lagi bisa-bisa ketangkap polisi! Ada juga keris yang diproses katanya??? keris bisa melipat gandakan uang! menurut saya ini hanya akal-akalan si penipu! paling yang digunakan trik sulap yang dikemas secara supranatural agar kelihatan magis. Jikalau ada berita itu agar orang lebih populer dan terkesan terlihat sakti dimata orang, jika anda percaya maka anda akan bisa diperdaya sebab diri anda sudah tersugesti.



Di jaman ini keris juga mampu menjadi sumber pendapatan.contoh untuk tukang marangi, penjual keris dari kalangan isoteri (mis:dukun/paranormal) maupun eksoteri, dan juga yang disebutkan pada paragraf sebelumnya.bijaksana sekali seandainya kita tidak berharap lebih pada keampuhan keris. Karena keris akan menjadi ampuh itu tergantung pada siapa keris berada, di tangan anda semisal tentu akan lain kesaktianya dibanding saat keris dipegang oleh para raja. Bahkan disaat pemilik pusaka kepepetpun, keris tidak mampu berbuat banyak (mengeluarkan kedahsyatan magisnya). Sekali lagi yang paling berperan da sakti adalah yang menciptakan si-pembuat keris atau orang yang memegangnya.


Menurut saya keris merupakan kitab atau ajaran para leluhur yang bernilai ajaran hidup yang mulia, yang perlu dipelajari, dirasakan dan diamalkan, maka kita baru akan mampu memetik hasilnya. Pusaka yang mengandung khasiat sebenarnya karena olah batin si empunya yang membuat keris menjadi sedemikian rupa, sehingga membentuk suatu pamor guratan tertentu yang mengandung symbol yang mempunyai makna. Pusaka tercipta sebagai perlambang untuk dijiwai agar maksud dan tujuan si empunya dapat terwujud, tapi tentunya harus di aplikasikan dengan usaha secara riil dan spirituil oleh si pemilik pusaka tersebut. Keampuhan ataupun kehebatan keris bukan segalanya, yang kita cari sebenarnya keampuhan dan kehebatan kita sendiri.


sumber: http://tokokeris.com/ dan http://www.pusakaleluhurnusantara.co.cc/